Gelanggang Expo, Ajang Promosi UKM dan Komunitas di UGM

410

Sambutan dari civitas UGM cukup antusias. Buktinya Lulu, mahasiswa baru FH UGM mengaku stand-stand yang ditawarkan oleh UKM dan komunitas menarik hatinya.

“Ya menariklah. Tadi saya lihat  seni rupa dan teater seru dan menarik. UKM-UKM lain juga lucu-lucu,” tutur Lulu kepada Kagama.

Salah satu pertunjukan Unit Kegiatan Mahasiswa UGM.(Foto: Dok. Panitia)
Salah satu pertunjukan Unit Kegiatan Mahasiswa UGM.(Foto: Dok. Panitia)

Lulu sendiri memutuskan untuk langsung mendaftar ke UKM Teater Gadjah Mada (TGM) di hari pertama Gelex. Ia mengaku memilih TGM karena cukup menyukai dunia seni  dan juga pernah menjadi anggota drama saat ia masih bersekolah di SMAN 6 Semarang.

Apresiasi terhadap penyelenggaraan Gelex juga diberikan oleh Afnisa. Menurut alumnus  SMAN 7 Yogyakarta ini penyelengaraan Gelex berhasil menambah pengetahuannya tentang ragam bakat yang dimiliki oleh mahasiswa UGM.