10 Tips Irit agar Mahasiswa Tak Kehabisan Uang di Pertengahan Bulan

231
Mahasiswa hemat.(Foto: genmuda.com)
Mahasiswa hemat.(Foto: genmuda.com)

KAGAMA.CO, BULAKSUMUR – Penting bagi setiap mahasiswa untuk mengatur pengeluarannya. Hal itu supaya uang kiriman bulanan agar tak habis sebelum waktunya.

Mahasiswa perlu memahami trik-trik “ngirit” atau berhemat supaya tak perlu berhutang di tengah bulan. Bagaimana cara mahasiswa agar tak kehabisan yang di pertengahan bulan? Berikut 10 tipsnya.

1. Jangan bawa ATM di dompet

Pastikan bahwa anda membawa cukup uang ke mana-mana dan jangan membawa kartu ATM di dalam dompet. Hal itu bisa mengurangi hasrat kita untuk menggunakan uang lebih dari yang kita bawa.

2. Stok mie instan awal bulan

Ke pasar atau toko grosir dan membeli sekardus mie instan adalah salah satu cara bertahan hidup yang cukup hemat. Tapi ingat, batasi konsumsi mie instan, terlalu banyak bisa berakibat buruk pada kesehatan.

3. Menanak nasi sendiri

Di beberapa warung, harga nasi sekarang ini cukup lumayan. Berkisar Rp.4.000 an rupiah. Untuk berhemat, sebaiknya para mahasiswa membeli beras dan memasaknya sendiri. Untuk lauk, bisa membeli di warung atau memasak sendiri.

4. Pintar-pintarlah mencari promo dan diskon

Ini berlaku untuk semua jenis kebutuhan. Mulai dari pakaian, buku, hingga makanan. Di Jogja setiap hari selalu saja ada promo dan diskon di beberapa tempat. Jangan malu berburu promo, akan lebih malu jika harus berhutang.

5. Makan teratur

Jangan dikira makan teratur adalah kegiatan sepele. Dengan makan teratur dan tepat waktu, kebiasaan ngemil dan jajan di antara waktu makan yang terlewat akan berkurang. Selain itu, makan teratur akan memudahkan anda mengatur pengeluaran sehari-hari.